Tentang Bebras

 


Secara harfiah, “Bebras” adalah kata dalam bahasa Lithuania, yang berarti “berang-berang” dalam bahasa Indonesia. Prof. Valentina Dagiene dari Universitas Vilnius, Lithuania adalah yang mencetuskan gagasan Bebras Computational Thinking Challenge, yang saat ini diikuti oleh lebih dari 55 negara di dunia.

Bebras adalah sebuah inisiatif internasional yang tujuannya adalah untuk mempromosikan Computational Thinking (Berpikir dengan landasan Komputasi atau Informatika), di kalangan guru dan murid mulai tingkat SD, serta untuk masyarakat luas.

Cara untuk promosi adalah dengan menyelenggarakan kegiatan kompetisi secara daring (on line), yang disebut sebagai “Tantangan Bebras”. Tantangan Bebras bukan hanya sekedar untuk menang. Selain untuk berlomba, tantangan Bebras juga bertujuan agar siswa belajar Computational Thinking selama maupun setelah lomba.

Di Indonesia, kompetisi dapat dilaksanakan di sekolah yang mempunyai cukup komputer, atau di universitas pembina.

Selama Kompetisi, siswa harus memberikan solusi untuk persoalan yang disebut “Soal Bebras”. Soal-soal yang bertema komputasi/informatika ini dirancang semenarik mungkin, dan seharusnya dapat dijawab oleh siswa tanpa pengetahuan sebelumnya tentang komputasi atau informatika.

Setiap soal Bebras mengandung aspek komputasi atau informatika dan dimaksudkan untuk menguji bakat peserta untuk berpikir komputasi atau informatika. Untuk menjawab soal-soal Bebras, secara alamiah, siswa dituntut untuk berpikir terkait dengan informasi, struktur diskrit, komputasi, pengolahan data, serta harus menggunakan konsep algoritmik.


sumber: Bebras Indonesia

11 Comments

  1. The King of Dealer - The King Of Dealer
    SEGA's GENESIS system was a 16-bit system that 카지노 사이트 could be used for kirill-kondrashin creating the most modern gaming system. The King of Dealer was designed

    ReplyDelete
  2. This certainly 온라인카지노 shows of their portfolio, with the visible property full of vibrant colours. Step into our High Limit Room, where you retreat to an intimate setting that features premium leather furnishings, a devoted cashier cage and, after all, excessive denomination slot machines. But then what happens after 4-coin flips, on the fifth flip, what are the chances of getting heads? The odds of possibilities of an occasion occurring randomly are completely impartial of the outcomes of earlier occasions.

    ReplyDelete
  3. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  4. Tampaknya saya harus merangkum soal bebras di Belajarsam untuk memudahkan para siswa dalam belajar

    ReplyDelete
  5. Standar soal bebras harusnya jadi soal pokok di buku anak zaman skearang
    stafaband76.net

    ReplyDelete
  6. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  7. Seharusnya ajang bebras diadakan juga disetiap kabupaten. Supaya siswa-siswa semakin termotivasi untuk belajar, terlebih belajar koding. StafaBand

    ReplyDelete
  8. Semakin keren nih, coba adain komunitas di tiap kota / kabupaten dong kak. Biar siswa-siswi melek akan teknologi dunia coding. MetroLagu

    ReplyDelete
Previous Post Next Post